Pariwisata sudah
menjadi salah satu sektor yang mengandung magnet untuk dikembangkan. Kini
banyak pihak yang berlomba melambungkan potensi wilayahnya sebagai destinasi
pilihan para penikmat liburan. Mereka menangkap peluang dengan menyulap potensi
alam yang sebelumnya tak terawat menjadi lokasi yang menarik untuk dikunjungi. Sosial
media, terutama Instagram, menjadi etalase yang sangat efektif untuk menyerap
daya tarik.
Salah satu pemantik semangat saya
saat mendatangi wilayah baru adalah bertemu dengan penduduk setempat dan
mengenal adat istiadatnya. Menarik rasanya mengetahui kebiasaan, cara bertutur,
sampai sudut pandang yang berbeda. Itulah mengapa saya antusias ketika
mendatangi Kampung Ende di Desa Sengkol, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah. Di
kampung yang berjarak tempuh 20 menit dari Bandara Internasional Lombok ini,
saya berkenalan dengan suku Sasak.

